Gili Trawangan, Ga cuma Indah tapi Ngangenin

Gili Trawangan – Gili trawangan belakangan ini menjadi sangat terkenal. Pulau kecil di provinsi NTB (Nusa Tenggara Barat) ini berhasil menggoda rasa penasaranku. Ada 3 pulau yang berjejeran yaitu Gili Trawangan, Gili Air, dan Gili Meno. Pulau yang paling besar dan paling ramai adalah Gili Trawangan.

Gradasi air lautnya yang bersih

Pulau ini punya aturan sederhana yaitu tidak boleh menggunakan kendaraan bermotor. Jadi alat transportasi di Pulau ini menggunakan sepeda dan cidomo. Cidomo sendiri adalah alat transportasi seperti delman yang ditarik kuda. Wah aturan yang jelas ga mungkin kita temuin di kota besar.

ini dia cidomo, taksi versi gili trawangan

Selain itu di pulau ini tidak ada polisi sama sekali, keamanan dari pulau ini di jaga oleh penduduk sekitar. Tapi kalau misal ada yang mencuri, akan di “deportasi” dari pulau ini, di arak keliling pulau agar semua warga tau n setelah itu dipulangin ke tempat asalnya. Ini dilakukan katanya memang untuk menjaga nama Pulau ini biar para turis merasa aman gitu.

Gili Trawangan juga dikenal dengan sebutan Party Island dan memang setiap malam cafe-cafe di pinggir pantai selalu ramai. Okay, berhubung mayoritas wisatawan asing, jadi bisa ngeliat gimana kehidupan malam para turis ini.

Pas sore-sore lagi keliling pulau pakai sepeda, ada banner pengumuman Full Moon Party. Penasaran banget apa sih bedanya dengan party yang rutin diadain di pulau ini, lagipula Full Moon party ini hanya ada 1 bulan 1 kali setiap bulan penuh (full moon) akhirnya malam itu kita dateng ke full moon party. Acara dimulai jam 10.00 till sunrise. Wow bule-bule pasti pada begadang ni.

Sebelum acara dimulai biasanya dinyalakan kembang api tanda full moon party akan dimulai. Selain itu ada api unggun dipinggir pantai, fire dance, dan tentunya music yang menghidupkan suasana malam dipinggir pantai.

“Pengen ke lombok tapi takut katanya orang daerah timur serem” kata beberapa teman.

Semua anggapan negatif dari beberapa teman ternyata ga terbukti. Setiap kita berinteraksi dengan warga lokal yang bekerja di resto atau penjaga hotel, mereka banyak bercerita yang menambah wawasan kita, selain itu keramahan mereka mungkin jarang bisa kita temui pada orang-orang kota.

Damn! i love Indonesia

Ada banyak jalan menuju Roma, tapi kalau di gili ini cuma ada 2 cara :
pertama, bisa melalui Lombok. Setelah sampai di bandara lalu menuju ke pelabuhan untuk menyebrang ke gili dan
kedua, melalui Bali. Kita bisa menggunakan fast boat, keberangkatannya melalui pelabuhan padang bai.

Kadang ada orang yang belum tau menganggap bisa langsung sampai menggunakan pesawat hehehe

Aku pilih berangkat melalui Bali karena tiket pesawat tujuan lombok biasanya lebih mahal. Durasi menyebrang menggunakan fast boat 1 jam 45 menit. Kita bisa duduk didalam kapal atau bisa duduk di deck diatas kapal sambil menikmati pemandangan saat penyebrangan.

Kalau mau cari fast boat coba cari info2 promo kadang ada beberapa yang memberikan harga miring, seperti kemarin waktu aku kesana aku dapat harga 545.000 PP padahal biasanya 700.000 PP

Fast Boat yang aku naikin 

Gili ini pulau yang kecil jadi kalian ga perlu mikir ribet ga tau lokasi dll karena cafe-cafe tempat nongkrong disana, pelabuhan, resto ada berjajaran dijalan utama pinggir pantai. Kalian bisa minta peta gili ke tempat penginapan kalian, di peta ada tertera nama-nama penginapan dan cafe di Gili Trawangan.

Keliling pulau ini kita cuma butuh waktu 1 jam aja sambil menikmati udara segar tanpa polusi di pulau ini. Waktu berjalan sangat cepat ketika kita menikmati indahnya pantai ini.

Sesekali kita juga mendorong sepeda sambil berjalan mengelilingi pulau. Yaa memang karena ga semua jalannya mulus karena kita juga melewati jalanan berpasir.

try scuba diving for free it’s easier than to push a bike in the sand

hahaha oke berasa diledek waktu kita melewati papan tulisan ini
penasaran juga sih ngerasain diving, tapi kita ga punya lisence, tapi katanya sih ada juga fun diving yang ga perlu pakai lisence.
Oke, suatu kita pasti harus lisence diving! biar bisa ngeliat keindahan laut yang lebih dalam dibanding sekedar snorkeling.

you wanna push your bike or try a diving?
Snorkeling ke Gili Air, Gili Meno, Gili Trawangan
Kalian bisa mencoba snorkeling, menjelajah alam bawah laut di sekitar pulau gili trawangan, gili air, dan gili meno. Harganya murah, IDR 100.000 per orang atau IDR 120.000 (include makan siang). Saran saya lebih baik pilih paket yang include makan siang karena saat makan siang di gili air, harganya pasti diatas 20.000 jadi lebih menguntungkan dengan paket makan siang.
Kondisi underwater di sekitar 3 gili menurut saya kurang terawat, maklum kata bapak kapalnya ini laut lepas sebenarnya. Dan banyak sekali sampah yang nyamber ke muka kita saat kita snorkeling. Terumbu karang pun juga kurang menarik dibanding underwater di belitung 

Aktivitas di gili yang bisa kita lakuin lainnya adalah berburu sunrise. Pagi hari, hari ke dua di Gili Trawangan suasananya sepi banget. Disaat kita berburu sunrise, hanya ada 2 orang bule dipinggir pantai yang juga sedang berburu foto sunrise. Mungkin kebanyakan lainnya baru balik ke penginapannya disaat kita bangun berlari ke pantai untuk melihat sunrise. Angin yang berhembus segar, suara air dan ombak kecil dipinggir pantai benar-benar tenang.

Morning Gili Trawangannnnn

Selain berburu sunrise n sunset, kita bisa bermain kayak (cano) dengan harga sewa untuk 2 orang IDR 120.000 / jam atau harga untuk 1 orangnya IDR 85.000 diatas 1 jam tarif nya berbeda. Persewaan permainan cano ini bisa kita dapati di jalan pinggir pantai. Banyak pilihan aktivitas di pulau ini yang bikin 3 hari 2 malam berasa kurang dan ga ngebosenin.

Pulau kecil ini benar-benar memberi banyak kenangan, warga lokalnya ramah n baik banget dan ini bagian terpenting dari sebuah liburan. Bukan sekedar memfoto pemandangan yang indah saja tapi bagaimana kita mengenal orang lokal dan kebudayaannya 🙂

Kuliner Ngehits Semarang

Semarang – Saat travelling ke luar kota ataupun ke luar negri, kuliner khas dari daerah tersebut biasanya merupakan suatu jadwal wajib yang akan dikunjungi. Tapi akhir-akhir ini banyak traveller tidak hanya mencicipi makanan khasnya saja tetapi makanan yang unik atau makanan yang lagi ngehitsss yang tidak ada di kota mereka.

Di semarang ini pun juga memiliki beberapa kuliner yang ngehitssss yang bikin penasaran untuk dicoba. Dan ini ada beberapa daftar yang wajib dicoba jika kita singgah di Kota Semarang.

1. Lumpia Gang Lombok

Siapa yang ga kenal makanan satu ini. Makanan lezat yang berisi rebung, campuran daging ayam serta udang dimasak menjadi satu dengan telor. Disajikan dengan dua pilihan yaitu lumpia basah dan kering (goreng). Memiliki saos khas berwarna coklat kental dan lalapannya berupa bawang.

Ada banyak penjual lumpia, tapi yang paling ngehitsss sihh katanya yang di gang lombok ini, berada di sebelah klenteng Tay Kak Sie di kawasan pecinan. Walau harus mengantri lama untuk mencicipi lumpia ini, tapi rasanya setara dengan perjuangan mengantrinya. Harga lumpia ini IDR 12.000


Lumpia “Gang Lombok”
Jalan Gang Lombok No.11
Semarang, Jawa Tengah
Telepon : 024 – 3555722
Jam Operasional : 08.00 – 17.00

2. Leker Paimo

Jajanan SD satu ini mungkin terdengar biasa. Tapi di Leker Paimo, jajanan SD yang dulu nya hanya ada rasa coklat ini di bumbuin inovasi yang ga tanggung-tanggung. Ada banyak pilihan rasa tanpa meninggalkan rasa originalnya yaitu coklat. Harganya bervariasi tergantung dari isi leker itu sendiri. mulai dari IDR 1000 – 15.000

Daftar Harga Leker Paimo

Leker “Paimo”
(Depan SMA Loyola)
Jalan Karanganyar No. 37 
Semarang, Jawa Tengah 50135
Jam Operasional : Buka sampai pukul 17.00 (Minggu Tutup)

3. Nasi Ayam Yu Pini

Nasi ayam ini sekilas mirip dengan nasi liwet khas Solo. Tapi bedanya, nasi ayam yang banyak di jual di Semarang ini bukan nasi gurih seperti di nasi liwet khas Solo. 
Ada banyak menu pendamping seperti gorengan, sate-satean dan banyak aneka krupuk dan cemilan lainnya. 
Nasi Ayam Yu Pini
Jalan Gang Pinggir (Sebelah Hotel Tjiang Residence)
Semarang, Jawa Tengah.

Klenteng Sam Poo Kong

Sam Poo Kong – Ga perlu jauh2 ke China untuk menikmati keindahan arsitektur khasnya. Di Semarang ada klenteng yang terkenal bernama Sam Poo Kong yang memiliki keunikan tersendiri. Selain menjadi tempat ziarah, Sam Poo Kong ini juga menjadi tempat wisata sejarah. Dan tempat ini merupakan tempat wajib dikunjungi saat berwisata ke Semarang.

Singkat cerita, Klenteng ini dibangun untuk memperingati Laksamana Agung Tiongkok bernama Zheng He. Dulunya lokasi ini menjadi tempat persinggahan pertamanya saat berlayar di laut jawa.

Cukup dengan membayar IDR 3000 kita bisa menikmati keunikan bangunan – bangunan kuil didalam klenteng Sam Poo Kong dengan nuansa serba merah di dalamnya. Ada beberapa bangunan lain didalamnya dan salah satu ikon dari klenteng ini adalah bangunan patung Laksamana Agung Zheng He yang menjulang tinggi. Patung ini berada di depan bangunan utama dari beberapa bangunan di dalam Klenteng dengan ketinggian +/- 13 meter.

Dibawah ini merupakan salah satu bangunan di dalam klenteng Sam Poo Kong. Dengan nuansa serba merah dan berbagai macam patung yang ada. Benar-benar seperti berada di Negri Cina.


Klenteng Sam Poo Kong ini juga merupakan klenteng tertua yang berada di Semarang. Tidak perlu ragu untuk datang kemari karena Klenteng ini terbuka untuk umum, tidak dibatasi untuk kepentingan beribadah saja. Hanya yang berada di dalam bangunan Goa Sam Poo Kong yang digunakan untuk kepentingan beribadah.

Klenteng Sam Poo Kong

Jalan Simongan no. 129
Semarang, Jawa Tengah
Jam Operasional : 06.00 – 23.00 WIB

Mini Borobudur Amanjiwo Resort

Amanjiwo Resort – Merupakan salah satu resort dari Group Aman Resort. Ada beberapa resort dari Group “aman” yang tersebar di dunia. di Indonesia sendiri ada beberapa seperti Amandari dan Amankila di Bali dan salah satu nya yang ada di Jawa Tengah ini bernama Amanjiwo Resort.

Amanjiwo resort berada tidak jauh dari tempat wisata Candi Borobudur. Candi Borobudur ini letaknya di kota Magelang sekitar  +/- 40km dari Jogjakarta atau sekitar 1 jam dari kota Jogja. Keunikan dari resort ini adalah bangunannya yang berbentuk seperti bangunan candi-candi di Borobudur.

Berhubung kita datang untuk menikmati suasana interior resortnya jadi gambar exteriornya kita ga bisa foto, jadi ini diambil dari google. Bangunan dengan keunikan atap menyerupai candi-candi di Borobudur.

Ke tiga gambar di atas diambil dari google

Pengalaman kita berkunjung ke resort ini untuk sekedar santai sore sambil menikmati ketenangan di Amanjiwo ini yang berbeda dengan kepadatan dan kepenatan suasana di Ibu kota.

Tempatnya sangat nyaman, para pelayan melayani dengan sangat ramah dan ada nuansa tradisional berupa suara pemain gamelan. Enak banget buat santai tapi kayanya kurang cocok kalau untuk ngobrol asik bareng temen sambil bercanda karena suasananya benar-benar tenang. Ga lucu kan semua orang tenang menikmati suasana kalian ribut dengan suara yang ga beda sama TOA.

Soal harga bisa dibilang cukup mahal. Untuk harga minuman di atas di patok IDR 110.000 belum termasuk service n tax. Tapi suasana yang didapet bener-bener sesuai sama harga yang kita bayar. Kita bebas memilih mau duduk di dalam atau di luar ruangan. Lebih asik sih santai sore di lokasi yang outdoor.

       

Tangga ini merupakan batas pengunjung luar jika tidak menginap disana karena setelah melewati anak tangga ini merupakan area privat resort untuk para tamu hotel. Dari batas ini kita bisa melihat candi Borobudur dari kejauhan.

Suasana sore yang sejuk di area luar restaurant Amanjiwo. Tapi ingat, tetep jaga ketenangan biar ga dibilang udik! hahaha

Lobby menuju ke restaurant

Amanjiwo Resort

Majaksingi, Borobudur, 56553
Magelang, Indonesia
Telepon : 0293 – 788333
Website : http://www.amanresorts.com/amanjiwo/home.aspx

Kuliner di Surabaya

Surabaya – Satu hari untuk keliling Surabaya? Kuliner ajaaa. Banyak tempat yang bisa didatengin untuk kuliner di Surabaya.

1. Nasi Goreng Jancuk

Nama Jancuk ini mungkin terdengar kasar tapi dari nama yang agak nyeleneh ini bikin kita penasaran buat nyobain nasi gorengnya. Nasi goreng dengan porsi super besar bisa disajikan untuk 4-6 orang per porsi. Harga per porsi nya IDR 110.000 Buka 24 Jam full

Sekilas terlihat biasa hanya porsinya yang besar dan cara penyajian yang unik yang disajikan di atas wajan besar. Tapi yang bikin beda adalah rasa nasi gorengnya yang super pedas dan bikin ngomong “jancuk” dari gigitan pertama. Bagi kalian yang ga beli paket + minum, ga boleh bawa minum dari luar dan akan dikenakan charge.

Nasi Goreng “Jancuk”
Hotel Plaza Surabaya
Jalan Pemuda No. 33 – 37 Surabaya
Telepon : 031- 5316833

2. Seafood Layar


Menu Favorit dan Menu andalan disini adalah kepiting telor asin. Bagi pecinta seafood jangan dilewatin menu kepiting telor asinnya. Enakkkk bangetttt di goreng kering dan rasa telor asinnya berasa n ada banyak sambal pendampingnya. Yang ga mau remponggg ngupas kepitingnya pilih aja yang kepiting soka! Seafood layar buka dari pukul 10.00 – 22.00


Seafood “Layar”
Jalan Manyar Kertoarjo No. 62 Surabaya
Telepon : 031- 5947666

3. Cafe Hello Kitty

Cafe dengan konsep Hello Kitty ini ada di dalam Mall Ciputra Surabaya. Semua menu dan interiornya hello kitty. Surganya para pecinta hello kitty.

Cafe Hello Kitty
Mall Ciputra Surabaya
Lantai 2 unit 21-22
Jalan Mayor Jendral Sungkono Surabaya

4. Mie & Kwetiaw “Apeng”

Rumah makan dengan menu andalan mie & kwetiaw ini cukup terkenal di Surabaya. Jam buka nya 08.30 – 23.00 malam.

5. Mie & Kwetiaw “Ujung Pandang”

Mie dan Kwetiaw disini ga kalah enak dengan Mie Apeng. Porsinya lumayan banyak dan besar. Lokasinya hanya beberapa meter dari Lokasi restaurant mie “Apeng” ada di ruko depot hongkong.

6. Steak “Boncafe”

Restaurant ini ada beberapa di Surabaya. Salah satunya di sebrang Fave Hotel Surabaya. Menu andalannya Steak.

Steak “Boncafe”
Jalan Pregolan No. 2 Surabaya

Telepon : 031 – 5343018

Air Terjun Madakaripura

Air Terjun Madakaripura – Air terjun ini terletak di probolinggo, Jawa Timur. Dulu merupakan tempat bertapanya patih Gajah Mada. Untuk ke air terjun ini sedikit membutuhkan perjuangan jalan kaki sepanjang 1 Km. Melewati pinggiran sungai dan karena jalannya tidak semua mulus, ada beberapa kali harus menyebrangi sungainya karena jalannya yang rusak dipinggir sungainya.

Wisata kesini mau ga mau pasti basah jadi harus bawa baju ganti. Karena kita akan melewati beberapa anak air terjun sebelum sampai ke air terjun utamanya. Ada juga jasa menyewa payung dan penjual jas ujan dari plastik tapi tetep aja sih kena basah.

Menikmati air terjunnya yang indah banget ini jadi ga males buat basah-basahan. Segeeerrrrrr. Untung waktu itu lagi ga ujan karena kalau ujan air sungainya tinggi dan ga ada akses lain buat ke Air Terjun Madakaripura ini.

Setelah turun melalui bebatuan besar, kita melanjutkan arah pulang dengan melewati anak air terjun lagi yang cantik-cantik

Pasir Berbisik dan Bukit Teletubbies

Bromo – Di area lain dari kawah, kita bisa bermain di pasir berbisik. Kenapa di namai pasir berbisik? katanya sihhhh kalau lagi ketiup angin ini pasir-pasirnya seperti bersuara.

Ga banyak yang bisa kita lakuin disini selain foto-foto hahaha yaaa namanya juga liburan, kan kata nya no pic = hoax jadi ya gini ni jiwa-jiwa narsis mulai muncul n jeprettt jeprett!

Pasir berbisik ini ga kalah indah sama pemandangan di Gunung Bromo tadi, gundukan-gundukan pasirnya membentuk gunungan kecil yang cantik.

Setelah ke Lokasi pasir berbisik, lanjut perjalanan yang searah menuju bukit teletubbies. Bukit ini hijau banget berbentuk gundukan seperti di film teletubbies.

Bawa camilan sambil duduk-duduk karena kecapekan habis jalan jauh di kawah bromo akhirnya kita bisa rebahan disini sambil menikmati hijaunya bukit-bukit cantik ini. Sayangnya agak berkabut waktu itu.
Tapi ingat jangan lupa bawa pulang sampah camilan-camilan kalian. Be responsible traveler!

Banyak bunga-bunga dipadang rumput ini sayangnya kebanyakan layu. Padahal kalau ga kannnn kayak di filmnya twilight yang si Bella n Edward lagi tiduran bareng di taman hahahaha udah mupeng pengen pose kaya gitu padahal.

Keindahan Negri di Atas Awan Bromo

Bromo – Gunung Bromo yang sangat terkenal dengan keindahan pemandangannya ini berada di Probolinggo, Jawa Timur. Ada 4 lokasi yang bisa kita datangi langsung ke tempat wisata bromo ini :

  1. Penanjakan Bromo
  2. Kawah dan Gunung Batok
  3. Pasir Berbisik
  4. Bukit Teletubbies

1. Penanjakan Bromo

Tips buat kalian para traveler tapi susah buat dapet cuti n harus nunggu long weekend dsb. Ke Bromo bisa dilakukan dengan 1 day trip. Waktu itu aku ber-4 pergi di weekend aja. Yaaa memang sih agak keburu-buru n kurang puas, namanya juga liburan singkat. Pilihannya cuma daripada ga tau kapan lagi mau pergi, mendingan weekend aja. Karena keterbatasan waktu n daripada ribet pergi sendiri tapi nanti nyasar n buang2 waktu, akhirnya kita pakai jasa tour dari Keliling Nusantara 

Dan karena kita ga mau keburu-buru juga kita minta dikasi harga untuk private tour untuk kita ber-4 aja n ga digabungin sama peserta lain dan ternyata bisa! Harga per orangnya IDR 600.000 untuk trip ke Bromo dan Air terjun madakaripura.

Kita di jemput di surabaya dan biaya transportasi dll sudah ditanggung oleh penyedia tour. Mungkin terasa mahal dibanding dengan pergi dan menyusun itinerary sendiri. Tapi ini karena kita memang males ribet, yaaa pilihan tepat ya pake guide hehehe kita Berangkat dari surabaya jam 22.00 malam, kita menuju ke probolinggo untuk menanti sunrise di Bromo.

Setelah menanti 2jam kedinginan akhirnya pemandangan indah seperti ini bisa kita liat secara langsung! Negri di atas awan yang indah ini sudah menarik banyak wisatawan.

Ramenyaa bukan main ternyata kalau weekend dan kebetulan kita pergi bulan juni, bulannya liburan!
Jam 03.00 pagi di lokasi penanjakan sudah dipenuhi para pengunjung. Mereka menanti di pinggiran untuk mencari spot yang paling oke buat liat sunrise. Serunya 1, pas matahari mulai malu-malu menampakkan senyumnya orang-orang berteriak kegirangan udah kaya taon baruan aja disana.

Karena rame banget, kita ga bisa puas narsis disini, foto aja harus giliran sama para wisatawan lain. Yang pengen ngeliat sunrise di Bromo, lebih pagi kalian sampai di lokasi penanjakan, lebih baik. Karena selain kalian bisa cari tempat yang paling oke duluan, parkir yang pada naik hardtop bisa kebagian diatas. Kalau kalian parkir di agak bawah, yaaa siap-siap jalan kaki kalau ga naik ojek yang harga nya ga murah juga.
2. Kawah dan Gunung Batok

Lokasi selanjutnya yaitu kawah dan gunung batok. Ga terlalu jauh dari lokasi penanjakan Bromo. Dari parkiran hardtop ke lokasi kawah kita berjalan sekitar 2 Km. Kalau capek bisa naik kuda, banyak yang menawarkan untuk naik kuda dengan harga IDR 50.000-80.000 sekali jalan. Tergantung tawar menawar sih.  Sebelum ke kawah kita akan melewati gunung Batok yang berwarna hijau

Yang ga biasa olahraga sih bakalan kecapekan jalan sampai ke kawah, kalau diliat dekat tapi pas dijalanin kok ya ga sampe2 ahahaha akhirnya waktu itu aku naik kuda yeey!
Ramenya kalau liburan!!!
Dari atas kawah
Tangga Menuju Kawah



Dari atas kawah kita bisa ngeliat pemandangan orang-orang yang lagi berjuang buat jalan ke atas hahaha Pasir yang luas dan indah ini bikin lupa gimana capeknya naik ke atas

Pantai Tanjung Tinggi lalu mampir Bukit Berahu

Pantai Tanjung Tinggi Belitung – Pantai yang menjadi tempat shooting film Laskar Pelangi ini memiliki keunikan dibanding pantai-pantai di pulau jawa. Yaaa! batu granit yang besar-besar dan indah menghiasi tiap sudut pantai Tanjung Tinggi.

Banyak hal yang bisa kita lakukan disini selain main air n foto-foto hahaha banyak penyewaan perahu karet di tepi pantai. Jadi ga akan mati gaya kalau kalian bosen cuma guling-gulingan di pasir yang putih bangettt.

Karena kita udah seharian capek hopping island di Pantai Tanjung Kelayang akhirnya disini cuma foto-fotoin aja n menikmati suasana sore yang pas hari minggu rame banget dikunjungi.
Yang masih bingung mau ke Belitung, masih ragu-ragu. Ga perlu pikir panjang, ga butuh banyak waktu kok buat kesana. 3 hari aja cukup jadi yang pada susah cuti, ga dapet libur long weekend dll.

Bukit Berahu

Setelah mampir ke Tanjung Tinggi kita mampir bentar ke Bukit Berahu, pantai yang memiliki beberapa cottage di pinggiran pantainya.
Suasana di Pantai ini masih sepi n nyaman, Cottage nya juga terlihat bersih.

Pulau Lengkuas Surganya Dunia Bawah Laut

Pulau Lengkuas Belitung – Pulau lengkuas ini menjadi salah satu spot untuk snorkling di kawasan Pantai Tanjung Kelayang. Selain itu di pulau ini ada Mercusuar yang memiliki 18 Lantai dan sudah ada sejak jaman peninggalan Belanda.

Surganya bawah laut!! Disini kita berhenti di tengah-tengah laut dan melakukan kegiatan snorkling. Jangan lupa bawa camera underwater karena belum ada persewaan camera underwater disini, ga seperti di Bali.

 
 

 

 

 

 

 

 

Bener-bener surga bawah laut. Airnya masih Jernih. Ikannya berwarna-warni. Terumbu karangnya bermacam-macam n masih bagus. Memang ada beberapa terumbu karang yang mati tapi kata masnya supir kapal kita, sudah banyak penyuluhan untuk para driver kapal n nelayan supaya jangkar kapalnya tidak merusak karang.

Setelah tepar menjelajah bawah laut nya pulau lengkuas akhirnya kita lanjut berhenti di pulau itu. Kita mampir disini buat numpang makan sambil duduk dipinggir pantai. Banyak juga wisatawan lain yang mampir kesini untuk istirahat makan siang setelah hopping island.

Setelah menghabiskan makanan bekal kita, kita istirahat sebentar dan memesan es klapa muda di pulau ini. Harga per kelapa nya IDR 10.000 benar2 es kelapa murni tanpa diberi gula maupun sirup.

Bagi kalian yang pengen naik ke mercusuar nya per orang dikenakan biaya IDR 5.000 ga usah khawatir kalau kalian ga kuat naik sampai lantai paling atas, kalian bisa tetap mengambil gambar pemandangan dari atas mercusuar ini karena di tiap lantainya ada jendela untuk melihat pemandangan kebawah.